Titi DJ, Krisdayanti dan Ruth Sahanaya sudah saya kenal sejak kecil, lagu-lagunya yang melegenda sampai sekarang tak pernah mati gaya. Masih selalu hits sampai sekarang. Masih ingat lagu Ruth Sahanaya berjudul Amburadul dan Astaga di Tahun 1980an. Saat itu saya masih kelas 4 SD. Perayaan Agustusan menari bersama teman-teman diiringi lagu tersebut.
Titi DJ dengan lagu Ekspresi nya yang masih hits juga sampai sekarang. Karena sering diputar di acara-acara inspiratif karena lagu ini memotivasi kawula muda. Lagu-lagu Titi juga banyak yang saya suka, suaranya yang agak sengau memberi ciri khas. Seperti lagu Bintang-Bintang dan beberapa OST Sinetron Tahun 90an seperti Bahasa Kalbu, Biarkan Aku dan lain-lain selalu membangkitkan kenangan buat saya.
Krisdayanti saya mengenalnya dari ajang sebuah lomba cover girl Yanti menjadi salah satu finalisnya. Tahun 1992 saya lihat prestasi Yanti di Kontes menyanyi Asia Bagus menjadi juara umum se-Asia Tenggara. Setelah itu saya selalu dimanjakan dengan lagu-lagu hits nya, seperti Buku Harian di Tahun 1995 saat saya masih SMA dan lagu-lagu duetnya bersama Anang juga keren.
Sikap konsisten dan prestasi besar mereka bertiga dinobatkan dalam kolaborasi cantik 3 DIVA yang memberi ramuan istimewa bagi masing-masing penggemarnya. 3 DIVA sendiri sudah melakukan beberapa konser tunggal di beberapa kota. Mampu memberi hiburan maksimal dan berkelas.
Mengobati kerinduan tersebut, saya besok 17 September 2016 mau nonton konser mereka bertiga yang digelar di Balai Sarbini Jakarta. Konser dengan media partner savetheworld.id ini didukung oleh promotor JR Production
Sudah tak sabar ingin melihat suguhan mahakarya 3 DIVA yang selalu long lasting. Sekalian nostalgia masa remaja dan menikmati lagu-lagu terkini mereka juga.
Bagi yang ingin nonton konser ini, masih bisa lho beli tiketnya, infonya ada di banner ini
Buat yang beli via Promotor langsung , bisa dapat diskon 50% ini nomor PIC nya 081294310631.
Siap-siap dress code dan perlengkapan buat foto-foto besok. Cussss 3 DIVA!
tetap belum tergantikan...
ReplyDeleteJadi kemarin nonton gak? Hehe... Mana reportasenya, penasaran! ��
ReplyDeleteMereka bertiga ini layak diacungi jempol.
ReplyDeleteLagunya banyak yang ngehitz dan performance mereka tetap terjaga dengan baik.
Salam hangat dari Jombang
Keren lah teh Ani bisa nonton konser 3 Diva. Pas zamannya ini merajai banget yak 3 Diva ini. Dan lagunya juga asyik2.
ReplyDelete