Kaum Disabilitas Mendapatkan Diklat 3 in 1 Pada Sektor Industri Berkat Kolaborasi Kemeperin dan Kemensos

Menperin dan Mensos berfoto bersama Adik-adik dari BRSPDSRW Melati Jakarta

Setiap melihat saudara-saudara yang difabel saya selalu penasaran, apakah hak-hak nya terpenuhi untuk berkembang dan mandiri? Selama ini hanya tahu sekilas tentang pemberdayaan bagi kaum difabel. Termasuk di Tangerang Selatan saya mengetahui ada perkumpulan Tunarungu dan diberdayakan oleh seorang owner sebuah kafe di Pamulang untuk bekerja di sana.

G-SQUAD Memotivasi Untuk Disiplin Olah Raga dan Bergaya Hidup Sehat

G-SQUAD yang stylish dan casual


Sedentary atau pola hidup kurang aktivitas fisik atau lebih populer dengan istilah mager (malas gerak) menimbulkan risiko penyakit berat dan obesitas.  Padahal setiap orang semestinya melakukan aktivitas fisik minimal 30 menit dalam sehari. Seperti anjuran Menteri Kesehatan RI yang tercantum juga dalam sosialisasi GERMAS (Gerakan Masyarakat Hidup Sehat).

Langkah Danone Aqua Dalam Mengurangi Sampah Plastik Melalui Circular Economy

Circular Tour Tangerang Selatan - Bogor - Sukabumi bersama Blogger, Media & Influencer


Mengikuti program Circular Tour selama dua hari pada 18-19 Desember 2018 lalu bersama Danone Aqua, merupakan pemuas jawaban yang saya butuhkan. Ketertarikan saya akan kebijakan Circular Economy terhadap sampah plastik membuat saya seolah memperoleh siraman air di tengah padang pasir.

Merawat Kesehatan Rambut Hingga Akarnya Dengan Mylea Hairceutical



Semesta selalu mendukung keinginan dan kebutuhan saya akan sesuatu. Pun untuk hal yang sangat mendasar. Beberapa bulan ini, saya sedang dihadapkan dengan masalah kerontokan rambut. Awalnya saya terlalu semangat pakai hair tonic penyubur rambut tetapi tidak melihat dulu apakah hair tonic tersebut cocok dengan kondisi rambut saya yang mudah lepek karena berminyak? Mentang - mentang harga murah saya langsung beli dan pakai saja.

Dongeng Pohon Impian Membentuk Karakter Anak

Pemain Drama Musikal Pohon Impian

Beberapa minggu lalu, saya sempat menuliskan tips mendongeng dari Kak Seto dan Kak Ario Zidni di acara presscon peluncuran Drama Musikal Pohon Impian di Ciputra Artpreneur Jakarta. Mendongeng merupakan wadah untuk mengekspresikan diri sikap yang berisi harapan untuk memperoleh karakter baik pada anak. Dengan mengungkapkan segala fakta kebenaran atau hal lainnya yang diungkapkan untuk dicerna dan disikapi.

Fairy Tale di Bekasi Wedding Exhibition ke-6



Setelah sukses dengan Bekasi Wedding  Exhibition ke-5 pada Agustus 2018 dengan tema Romance Rustic Vintage, maka Tanggal 11-13 Januari 2019 digelar kembali dan diselenggarakan oleh Jakarta Event Enterprise di tempat yang sama, yaitu di Grand Galaxy Convention Hall – Grand Galaxy Park Mall Lantai 2.

Smartphone Gaming ASUS Fasilitasi Pecinta Games Untuk Gali Peluang Dari Main Game



Selalu meriah dan guyub! Itu yang saya lihat di semua kanal sosial media saat melihat berbagai prosesi peluncuran produk barunya atau ketika gathering bersama blogger dan Zen Fans (Sebutan untuk para fans produk ASUS).

Transaksi Keuangan Dalam Satu Genggaman OCBC NISP ONe Mobile

Bapak Andreas Kurniawan (OCBC NISP) & Ninit Yunita (Co Founder The Urban Mama)


Banyak aplikasi bank yang sudah menggunakan sistem online untuk pembukaan rekeningnya tapi belum banyak untuk pembukaan rekening bank melalui aplikasi di smartphone. Ada pun baru beberapa dan itu tak selengkap ONe Mobile nya OCBC NISP.

Saya diperkenalkan dengan aplikasi OCBC NISP ONe Mobile di acara Blogger Gathering pada 11 Desember 2018 lalu di OCBC Tower Jakarta. Takjub dengan aplikasi ini sebab ada perbedaan banyak untuk fiturnya dengan aplikasi mobile bank produk lainnya.

Cincin Api Memberi Anugerah Energi Panas Bumi Untuk Indonesia

Foto By CNN Indonesia


Menyimak paparan para narasumber di acara talkshow Koaksi “Saatnya Energi Muda Beraksi” pada 27 November lalu, mengingatkan saya kepada cincin api yang mengelilingi Indonesia.

Negara Indonesia diimpit oleh tiga lempeng. Di sebelah selatan Lempeng Indo – Australia, Utara Lempeng Eurasia dan timur lempeng Pasifik. Tiga lempeng ini berpotensi terhadap gempa bumi dan rawan bencana karena pergeseran lempeng menyebabkan gunung berapi meletus.

Bencana yang timbul dari gempa dan letusan gunung berapi tersebut, ada berkah tersendiri tentunya. Selain abu vulkanik yang dapat menyuburkan tanaman dan memacu pertumbuhan varietas tanaman baru, sumber panasya dapat diolah menjadi energi terbarukan sebagai penghasil listrik.

Indonesia mempunyai banyak gunung berapi aktif dan terbanyak di dunia, menurut informasi dari Kepala Puslitbang BMKG Edvin Aldrian, ada 127 gunung berapi aktif. Belum terhitung yang di dasar laut. Jumlah ini merupakan 30 persen dari jumlah gunung berapi yang ada di dunia dan dapat menghasilkan 40 persen dari cadangan sumber energi panas di dunia.

Sumber energi panas bumi yang dimiliki Indonesia belum sepenuhnya dimanfaatkan. Dari potensi yang ada, dari ujung barat hingga ujung timur Indonesia, baru 4,7 persen yang dimanfaatkan. Tentu saja semua pihak sudah harus memberikan fokus besar pada persoalan energi terbarukan yang belum teroptimalisasi ini. Pemerintah harus mempercepat pengembangan energi panas bumi sebagai cadangan energi terbarukan.

Untuk memahami cara kerja energi panas bumi menjadi listrik, saksikan video dari Chevron berikut ini.



Energi panas bumi memiliki emisi nol, limbah yang dihasilkan hanya uap bersih. Siklusnya akan kembali seperti semula sehingga menjadi energi baru lagi. Sedangkan energi fosil mengakibatkan hujan asam dan polusi. Ironisnya energi fosil masih menjadi titik utama pengelolaan sumber energi di negeri ini.

Indonesia belum mengoptimalkan energi panas bumi karena masih banyak tantangan dan hambatan yang belum terpecahkan. Solusi dalam proses pengembangan energi panas bumi belum ditemukan.

Tantangannya adalah regulasi dan birokrasi yang masih tersendat, tumpang tindih dan tidak transparan karena proses pengelolaan energi panas bumi membutuhkan biaya yang tak sedikit sehingga sering menjadi masalah dalam proses birokrasi antara pemerintah pusat dan pemerintah daerah.

Hambatannya, edukasi kepada masyarakat juga kurang soal pemanfaatan energi panas bumi ini sehingga saat ada proyek pengelolaan di suatu daerah, sering tabrakan juga dengan masyarakat yang kontra terhadap hal ini.

Berdasarkan data Kementerian ESDM, Pembangkit Listrik Tenaga Panas Bumi (PLTP) di Indonesia baru tersedia 13 PLTP yang tersebar dari wilayah Jawa Barat hingga timur Indonesia. Tentu harus ada kemajuan infrastruktur agar merata ke seluruh wilayah Indonesia sehingga potensi dari negara yang dikelilingi cincin api ini teroptimalisasi dan dapat dimanfaatkan untuk kemakmuran masyarakat. Gunung berapi harus diambil manfaatnya. Tidak hanya diasosiasikan sebagai bencana di Indonesia.

Jika melihat kenyataan bahwa Indonesia kaya dengan berbagai sumber daya alamnya namun ironis dengan minim pemanfaatan dan prosesnya, saya suka gemas sendiri. Jika sudah dikelola asing baru ribut-ribut. Dari pada saya merasa gemas terus melihat kenyataan tersebut, saya ingin berbai opini yang didasarkan pada sumber-sumber isu yang saya baca.

Dalam pengelolaan energi panas bumi menjadi listrik ini, hambatan utama yang dilontarkan pada pernyataan-pernyataan pemeritah di media massa adalah soal biaya pengelolaan yang tidak sedikit. Solusinya, pemerintah dapat berkolaborasi dengan investor dalam dan luar negeri. Dengan catatan, Indonesia menjadi pemegang kendali penuh atas segalanya. Mengacu pada pasal 33 ayat 3 yang berbunyi “Bumi dan air dan kekayaan alam yang terkandung di dalamnya dikuasai oleh negara dan dipergunakan untuk sebesar-besar kemakmuran rakyat.

Dengan melimpahnya potensi dari gunung berapi yang mengelilingi Indonesia, ajak lebih banyak ahli vulkanologi dan geologi untuk dilibatkan dan dikerahkan dalam menggali potensi yang ada. Sumber daya manusia yang memadai akan melancarkan penemuan gunung berapi yang dapat dijadikan sumber cadangan energi terbarukan. Sebab tak semua gunung berapi dapat diolah jadi keterlibatan banyak ahli dalam bidangnya penting dilibatkan.

Koordinasi yang baik dan kompak antara pemerintah daerah dan pemerintah pusat. Peran pemerintah daerah sangat vital dalam pengawasan dan penggunaan anggaran karena pemerintah daerah setempat paling tahu potensi dan kondisinya. Pemerintah daerah pun wajib bersikap transparan dan berkoordinasi juga dengan masyarakat setempat sambil memberikan edukasi terkait pengelolaan sumber energi panas bumi ini.

Setelah proses dan birokrasi pengelolaan lancar, lakukan juga koordinasi yang memudahkan bersama PLN untuk menentukan harga wajar produk listrik yang berasal dari panas bumi beserta prosedur lainnya.
Cincin api yang mengelilingi Indonesia menjadi berkah tersendiri, memberikan energi yang bersih dan terbarukan untuk kepentingan masyarakat. Alam raya selamat dan anak cucu tidak akan kehabisan sumber energi.


Signify City Of Light Hadir di Senayan City


Gaze of Light

Liburan akhir tahun dan menyambut tahun baru 2019 ada alternatif yang lebih mengasyikkan bagi warga Jakarta. Bagi yang tidak ke luar kota, bisa menikmati City Of Light di Senayan City. Yaitu pameran dari produk-produk Philips yang terintegrasi dengan banyak inovasi. Dikemas dalam beberapa stan yang menampilkan sistem pencahayaan melalui koneksi interact yang menghubungkan pencahayaan ke data atau Internet of Things (IoT).

Melalui Drama Musikal Hidupkan Kembali Aktivitas Mendongeng

Prosesi launching Drama Musikal Pohon Impian


Sudah memasuki Desember, identik dengan peringatan Hari Ibu yang jatuh pada 22 Desember. Hari Ibu tahun ini, saya terlibat di acara yang diselenggarakan oleh NIVEA pada 28 November 2018 di Jakarta. Acara ini bertajuk “Menyambut Hari Ibu, NIVEA Kembali Adakan Kampanye #SentuhanIbu Melalui Mendongeng”

So Good Spicy Chicken Strip Makanan Pedas Yang Aman Dan Praktis


Saat teman Sekar datang disuguhi cemilan So Good Spicy Chicken Strip dan mereka suka.

Makanan pedas, bagian juara kuliner buat saya pribadi. Tanpa rasa pedas gak begitu berselera. Saat tak ada sambal, saya tetap nyari cabe rawit yang akan diulek sama garam doang, itu sudah enak banget buat saya. Saking spicy lover nya, saya sampai simpan stok cabe rawit merah kering yang ditumbuk, dikasih penyedap dan disimpan dalam toples sambal.

Asuransi Kecelakaan Diri Tak Kalah Penting




Beli asuransi kebanyakan fokus hanya pada asuransi kesehatan, pendidikan dan jiwa. Sah saja. Karena tiga asuransi tersebut menjadi titik prioritas yang sering terjadi dalam kehidupan. Tetapi, apakah kita bisa memprediksi jika aktivitas dan keseharian kita juga rentan cedera dan mengalami kecelakaan ringan maupun berat?

Geniee Bantu Monetisasi Blog Dengan Mudah



Perkembangan dunia digital yang memberi keleluasaan kreativitas para penggunanya berbanding lurus dengan peluang yang terus bermunculan. Seperti simbiosis mutualisma, kini hubungan antara advertiser, publisher dan brand saling membutuhkan satu sama lain tapi juga saling memberi manfaat.
Publisher tak hanya sebatas media cetak dan online yang mainstream saja, situs dan akun sosial media pribadi pun bertransformasi menjadi somebody punya kesempatan kepada pemilik akun untuk dikenal dan punya kesempatan untuk memperoleh peluang besar untuk tampil di jagat maya dengan pengalaman dan karya nyatanya.

#GakPakePerih Saat Bersihkan Luka


Sesekali kalau liburan di rumah, saya suka masak sendiri makanan favorit. Biasanya anak semata wayang saya, Sekar suka bantu-bantu mengupas kentang, buah pepaya atau mengiris bumbu seperti bawang, cabe dan lain sebagainya. Namanya anak remaja, kalau ngupas sesuatu sering gak sabar. Inginnya cepat selesai. Otomatis jadi buru-buru dan pisau meleset ke jari tangannya.

Sambil meringis karena perih dan keburu merasa seram lihat darah keluar, Sekar jadi gak mau lanjut bantu di dapur karena harus diobati dulu. Saya ikut meringis melihatnya kesakitan. Ditambah, saat diobati dengan obat luka justru bertambah perih. Lengkap sudah: perih dan warna obat yang meninggalkan jejak di kulit serta pakaian membuat  Sekar tak lanjut menemani saya masak di dapur. Menyerah? No way!

Saat itu saya berpikir, ada gak ya obat luka yang #GakPakePerih plus gak berwarna? Buat saya yang aktif (hehehe) urusan luka yang kelihatan sepele ini malah bikin repot: warna obat yang melekat di pakaian dan jari plus sisa rasa perih yang ditinggalkan. Kalau ada ungkapan “semakin perih semakin baik” menurut saya itu mitos, karena saat merasakan keperihan, mana ada rasa baik kan? *curcol*

Berkreasi Tanpa Batas Dengan Blender Pintar COSMOS Blenz CB-801

Saya dan COSMOS Blenz 


Siapa yang selalu kesiangan saat bikin sarapan pagi buat keluarga sebelum mereka pergi beraktivitas? Pasti bukan saya saja ya yang mengalami hal ini ya? Sebab namanya pagi itu  banyak hal yang penting dilakukan. Antara sembahyang subuh buat yang Muslim, beres-beres, persiapkan ini itu untuk keperluan beraktivitas pagi dan rasa kantuk yang masih merajai biasanya akan memecah konsentrasi saat mengatur menu sarapan.

Brian May, Celine Dion dan Michael Jackson Melegenda dan Menginspirasi


Bicara musik, saya tidak punya batasan suka musik apa, kalau enak didengar di telinga saya berarti enjoy. Tapi lagi-lagi mengerucut, karena sejak kecil dicekoki pendengaran dengan suara tape yang memutar lagu-lagu rock lawas, seperti Rolling Stones, Led Zeppelin, Queen, Van Halen dan lain-lain, jadi saya lambat laun menyukainya.

Tak sekadar suka, musik-musik rock lawas itu jika terdengar, selalu mengingatkan ke keluarga. Di mana saya sekarang merantau dan jauh dari mereka. Kadang buat mengobati rasa kangen saya malah suka nyetel lagu-lagu tersebut.

Perempuan Bekerja Pahlawan Keluarga


Perempuan bekerja untuk menafkahi keluarga tak ada salahnya, itu merupakan salah satu fitrah yang baik. Untuk perempuan yang berkeluarga lengkap maupun yang ibu tunggal, sama saja mulia kedudukannya jika ikut menafkahi keluarganya.

Siti Khadijah istri Rasulullah SAW juga bekerja dengan berdagang. Inspirasi banget buat semua perempuan di mana pun berada. Yang menjadi perhatian adalah kemampuan manajemen waktu dan menempatkan prioritas.

Sabtu 27 Oktober lalu saya mendapatkan quality time dan weekend produktif dengan mengikuti acara talkshow #Zwomantalk yang pembicaranya Ibu Futri Zulya Savitri  S.Mn, M.Bus, CEO PT. Batin Medika Indonesia yang dikaruniai dua buah hati. Inspirasi yang dipancarkannya benar-benar sangat apa adanya dan natural karena dijalankan dalam kesehariannya.

NDG Club Beri Benefit Saat Ngopi Ala Kafe Di Rumah

Mini Me Nescafe Dolce Gusto

Alasan buat ngopi di luar banyak faktornya, selain saya pecinta kopi, ngopi di luar juga bisa jadi ajang ngantor di kafe. Menyelesaikan pekerjaan kadang butuh ditemani aroma kopi kesukaan.

Sejak kehadiran Nescafe Dolce Gusto di rumah, saya berhasil merampingkan budget ngafe di luar. Sebelumnya, demi bercangkir-cangkir kopi enak dan membeli suasana, saya rela merogoh kocek ratusan ribu hampir dua minggu sekali bahkan lebih. Tidak terasa keluar biaya sebanyak itu karena saya selalu abai mencatat pengeluaran ngopi di luar.

Hidup Penuh Kesadaran dan Hati Lapang dengan Access Consciousness dan Access The Bars

Access the bars oleh fasilitator Mba Fena (foto: Ono Sembunglango)


Seminggu yang lalu, 20 Oktober 2018 merupakan pengalaman saya mengenal Access Consciousness dan Access The Bars. Ini suatu kesempatan yang istimewa dan jarang didapat orang lain. Senang saya tentunya. Atas ajakan Mba Tuty dan Mas Ono, saya mengiyakan acara ini, walau tempatnya hampir di ujung Tangerang. Tapi saya semangat mengikutinya. Demi menuntaskan rasa penasaran dan ingin mendapat pengalaman yang tak biasa dari Fasilitator Fena dan Ayu.

Bijak Berplastik Salah Satu Langkah Selamatkan Alam dan Anak Cucu Di Masa Depan

Foto sumber: https://www.idntimes.com/hype/fun-fact/ibnu-muzaqi/hewan-laut-yang-kena-sampah-c1c2/full

Pihak PBB mengklarifikasi pernyataan soal plastik ke khalayak, bahwa PBB bukan mendeklarasikan perang tehadap plastik karena plastik sangat berguna untuk menunjang kehidupan sehari-hari dan ada kontribusinya untuk kepraktisan dalam pemakaian alat yang lebih efisien.Yang menjadi permasalahan adalah bagaimana cara kita menggunakan plastik ini dan setelahnya akan berakhir di mana?

Osteoporosis Jangan Dianggap Sepele


ki-ka; dr.Iskandar Z, drg.Kartini Rustandi, dr.Ade Tobing dan Moderator
Berapa cangkir kopi yang diminum per hari? Olah raga apa yang dilakukan minimal satu jam sehari? Berapa banyak junk food yang dikonsumsi per minggu? Bahkan setiap hari? Pertanyaan-pertanyaan ini, dilontarkan dr.Ade Tobing, SpKO dari Persatuan Osteoporosis Indonesia (PEROSI) di acara talksow bertema “Hidup Aktif Cegah Osteoporosis Mulai Dari Saya” di Ruangan Terpadu Ramah Anak (RPTRA) Borobudur pada 19 Oktober 2018 lalu.

Paxel Meningkatkan Produktivitas dan Menyelamatkan Waktu yang Berharga

Kirim Paket tepat waktu

Sekarang kirim paket gak perlu repot datang ke kantor ekspedisi. Dulu terasa banget memang, perlu waktu dan perlu gerak walau kantor ekspedisi itu dekat dari rumah. Apalagi kalau barang yang mau dikirim hanya satu paket. Rasanya nanggung dan harus effort datang ke sana.

Generasi Z di Era Digital Beserta Tantangannya

Finandita Utari M.Psi, Psikolog


Bagi yang mempunyai anak Generasi Z sangat penting mencari tahu apa saja yang perlu dipelajari dan dicari informasinya agar bisa mendampingi sekaligus mengontrolnya tanpa merasa diawasi. Perlu diketahui, Generasi Z menyukai kebebasan, punya sikap kritis yang dominan dan suka tantangan.

Empat Tempat Ini Yang Bakal Bikin Liburanmu di Yogyakarta Jadi Berkesan

Selalu ada alasan untuk kembali ke Yogyakarta, setidaknya inilah kesan yang pasti dirasakan oleh para pelancong ketika berlibur ke kota tersebut. Bahkan tanpa perlu merogoh kocek besar, Yogyakarta bisa memberikan kesan tersendiri untukmu melalui cerita orang-orang yang ditemani segelas kopi di setiap sudut kotanya. Apalagi kalau bicara soal tempat wisatanya, segala kebutuhan terbaik seperti akomodasi dan transportasi yang bisa kamu lihat di laman Traveloka jadi hal yang wajib dilakukan. Yap, karena kamu pasti butuh waktu lebih dari satu hari untuk menjelajahi dan menelusuri semua keseruan yang ada di Yogyakarta.

Pristine 8+ Bagian dari Sumber Kekuatanku



Bicara soal kesehatan dan kecantikan, tak lepas dari air putih pastinya. Komponen satu ini tak akan lepas dari kebutuhan manusia selamanya mengingat tubuh manusia 65-70% nya merupakan cairan. Karena air dapat menyapu kotoran dan racun dari dalam tubuh dan ketika terserap di tubuh, akan membantu melembapkan kulit dan memberi kemudahan saat regenerasi sel kulit baru.

Konsumen Cerdas Menyikapi Bijak Soal Susu Kental Manis


Gathering blogger pada 8 Oktober 2018 lalu, bersama Dr. Eni Gustina MPH (Direktur Kesehatan Keluarga, Direktorat Kesehatan Masyarakat Kementerian Kesehatan RI), Pratiwi Febry (Pengacara LBH Jakarta), dan Eni Saeni, S.I.KOM, M.I.KOM (Dosen Ilmu Komunikasi UPN Veteran Jakarta) mengingatkan tahun lalu saat ikut  diskusi  soal SKM bersama dr.Martin Leman, Sp.A Kami saat itu cukup terkejut mendapati bahwa SKM ini bukan susu kesehatan juga susu pertumbuhan.

Lebih Produktif Bersama OPPO F9

Smartphone sudah jadi salah satu bagian hidup yang tak bisa terpisahkan buat saya, hampir semua aktivitas ada di sana. Mulai urusan keluarga, pesan katering, laundry hingga pekerjaan. Jadi, smartphone bukan sekadar alat komunikasi dua arah tapi multifungsi yang perlu kerja ekstra. Jadi, saat memilih smartphone tentu saja harus memilih yang spesifikasinya mumpuni, kuat dan performa nya tinggi.

Berkali-kali saya gonta ganti smartphone bukan karena ingin ganti model apalagi konsumtif, alasannya yang lama memori terlalu penuh, batere ngedrop, sering nge-hank dan lain sebagainya. Sampai bingung dan capek juga.


Kabar baik banget pas lihat promo OPPO F9 spesifikasinya sangat pas dengan saya butuhkan. Baik dari segi penampilan luar maupun performa dalamnya.

Sisi Positif Gadget dan Internet Bisa Didapatkan Dengan Pendampingan Orangtua


Minggu, 23 September 2018 di weekend yang cerah, saya menghadiri event Olimpiade Robotika tingkat pelajar yang diselenggarakan oleh Generali Indonesia dan Koran Sindo bersama Sindonews. Suasana begitu meriah karena dihadiri ratusan pelajar yang menjadi peserta. Mayoritas adalah pelajar sekolah dasar. Suatu pemandangan yang khas dan bikin saya senang.

Ibu Vivin dan Psikolog Intan Erlita

Mengapa bikin saya senang? Karena saya suka sekali jika banyak anak yang semangat dalam menimba ilmu apalagi berusaha mendulang prestas sejak dini. Para peserta menuju lantai 2 Kuningan City. Sementara para pengantar atau orang tua mereka tetap di depan panggung untuk menyaksikan talkshow parenting dengan tema “Sosial Media dan Pengaruhnya Bagi Kepribadian Anak di Era Globalisasi” dengan pembicara Ibu Vivin Arbianti Gautama dari Generali Indonesia serta Psikolog Intan Erlita M.Psi.

Mendulang Inspirasi dan Kreativitas di Jakarta Fashion Week



Walau saya bukan fashion blogger dan tidak begitu antusias mengenakan fashion model – model terbaru sesuai zaman, teap saya tertarik untuk mengikuti perkembangan mode sebagai bahan inspirasi juga mempelajari karakter-karakter busana yang datang dar pemikiran perancangnya. Karena saya yakin, dalam satu rancangan selalu ada cerita. Apalagi jika mengaitkan dengan  filosofi dari bahan yang digunakan, baik kain tenun, batik, songket bahkan kain polos sekalipun.

BCA Donasikan Peralatan Operasi Katarak dan Perangkat Donor Darah Melalui Bakti BCA

Penyerahan donasi secara simbolis

Saat menggunakan produk atau jasa yang berkesinambungan dan bersifat jangka panjang, saya selalu ingin tahu apa kegiatan sosial perusahaan tersebut di samping mengelola kegiatan operasional sehari-harinya. Misalnya,untuk jasa perbankan. Ketika saya aktif menabung dan menggunakan produknya, saya suka berharap kalau perusahaan tersebut mempunyai kegiatan sosial yang berkelanjutan.

Seperti PT.Bank Central Asia Tbk (BCA) yang mempunyai program Bakti BCA yaitu kegiatan Corporate Social Responsibility (CSR) dengan program yang beragam. Mulai dari kebudayaan, lingkungan, pemberdayaan masyarakat hingga keehatan. Dan saya cukup banyak mengetahui program-program tersebut. Bangga dong, karena berarti saya sebagai nasabah punya andil juga walau sedikit ya?

Mempersiapkan Usaha Sendiri Tanpa Terjebak Di Tumpukan Ide Semata


Futri Zulya

Hari yang ditunggu oleh saya maupun teman-teman blogger, acara “Woman Talk With Futri Zulya” bagaimana tidak ditunggu? Materi yang akan dibagikan adalah materi yang sangat bermanfaat berorientasi masa depan tentunya. Yakni, kiat menjadi mompreneur menuju ke pengusaha besar yang bermanfaat bukan hanya untuk diri sendiri namun juga bagi lingkungan sekitarnya.

#AksiSehatCeria DokterSehat Menyambut Hari Palang Merah Indonesia ke-73


Dokpri

Memperingati  Hari Palang Merah Indonesia ke-73, alhamdulillah saya terlibat dalam acara keren #AksiSehatCeria  yang dilaksanakan pada 15 September 2018 di Ciputra Medical Center, LOTTE Shopping Avenue Lantai  5. Kalau sudah tema kesehatan, saya gak pernah pikir panjang untuk ikut acaranya. Karena sangat bermanfaat buat saya pribadi juga buat orang lain tentunya.

Digital Parenthink Dari Mona Ratuliu Untuk Orangtua Zaman Now


Sebagai orangtua yang mempunyai anak remaja dan anaknya kebetulan sobatan akrab banget sama gadget, saya tanpa pikir panjang langsung ingin hadir di acara launching bukunya Mona Ratuliu yang berjudul Digital Parenthink “Tips Mengasuh Kids Zaman Now” di sebuah mall di kawasan Jakarta Selatan.

Seribu Cerita Dari Gelanggang Pencak Silat Asian Games 2018


Selama Asian Games 2018 berlangsung, saya tak menyia-nyiakan moment untuk menyaksikan pertandingan-pertandingan yang ada. Juga ikut nonton Opening Ceremony nan megah. Mendapatkan kesempatan tersebut sangat istimewa tentunya, menunggu Indonesia menjadi tuan rumah kembali masih sangat lama. Mungkin saya sudah punya buyut kalau next host hehehe.

Konsultasi Ke Psikiater di Halodoc Bebas Rasa Malu

Peluncuran Fitur "Kontak Dokter" Halodoc


“Jika ada yang pernah merasa tertekan lalu malas mau mau ngapa-ngapain walaupun itu adalah kegiatan yang disukai, dan ini terjadi berkali-kali selama 2 minggu berturut-turut, maka sudah seharusnya periksa ke psikiater. Karena ini adalah salah satu gejala depresi.” Kata Dr. Eva Suryani, Sp, KJ Kepala Divisi Edukasi dan Training Asosiasi Psikiatri Indonesia.

Sorella dan Lovepink Kampanyekan Cantik Luar Dalam Untuk Perempuan Indonesia

Foto : Unicorn Adcom


Saya sedang giat-giatnya mengikuti seminar kesehatan, Tanggal 13 Agustus 2018 lalu, senang dan antusias banget mendapat undangan untuk mengais ilmu soal pencegahan kanker payudara dari Sorella Indonesia.

Tokoh Inspiratif Perlu Diadopsi Semangat Perjuangannya

Diskusi bersama para tokoh inspiratif


Begitu banyak orang yang berbuat baik di segala penjuru. Termasuk di pedalaman sekalipun. Banyak orang tanpa pamrih yang melakukan aksi nyata dalam upaya membuat perubahan di sekitarnya. Tetapi kurang terekspos karena jarak dan waktu. Mereka tak masalah tidak diekspos namun alangkah baiknya jika banyak kalangan dan pihak yang tahu. Agar inspirasinya menular dan sebagian pihak yang berkepentingan dapat membantu upaya tersebut menjadi lebih maksimal.

Tasty Singapore Bikin Serasa Kulineran Keliling Singapura Melalui Citarasanya

Tasty Singapore

Kalau sudah melancong ke Singapura, pasti kangen Mie Laksa yang khas dengan aroma daun kesum dan limau kesturi yang bikin sedap. Mie laksa yang kenyal putih itu bikin ngangeni pokoknya. Belum lagi snack-snack yang lainnya. Seperti ikan kering dan cokelat yang enak.

Suka bingung kalau mau dapatkan produk-produk Singapura yang pernah dirasakan itu karena jauh. Tapi, kabar gembira! Saya dikasih tau teman, Mba Agatha Mey, bahwa untuk merasakan makanan Singapura tak perlu harus ke sana. Sudah ada Tasty Singapore yang masuk di pasaran Indonesia.

iCOLOR Beri Kesempatan Banyak Waktu Luang Saat Butuhkan Service Gadget



Kerja di ranah digital tentunya gak cukup punya handphone satu. Saat yang satunya mati, tetap yang lainnya tak berfungsi sebagai nyawa cadangan. Mengingat data dan kontak serta akun-akun sosial media yang login juga berbeda.

Seperti kejadian sebulan yang lalu, ketika bertugas di luar, handphone apple 5s jadul saya ngadat. Mati sendiri karena sering di-charge kelupaan saat ditinggal tidur. Ngedrop jadinya. Panik karena sebagian data penting yang dibutuhkan untuk pekerjaan saat itu ada di apple tersebut.

Inovasi Wuling Motors Dipamerkan di GIIAS 2018

Bersama teman blogger di booth Wuling Motors


Keempat kalinya saya menghadiri pameran otomotif raksasa GIIAS (Gaikindo Indonesia Internasional Auto Show) di Indonesia Convention Center (ICE BSD) Tangerang Selatan. Selalu banyak hal menarik di sana. Mulai inovasi-inovasi produk otomotif keluaran baru, informasi soal otmotif terkini, hiburan di setiap booth brand yang menjadi tenant di sana.

SCG Sosialisasikan Program Beasiswa Untuk Anak Indonesia

Add caption


Beasiswa semakin langka informasinya untuk beberapa tahun ini. Entah karena kurangnya fasilitas beasiswa dari berbagai pihak atau memang saya yang kurang update? Yang saya ketahui selama ini, hanyalah beasiswa dengan syarat dan ketentuan yang kurang membantu seutuhnya para penerima beasiswa.

Tetapi saya mendapatkan angin segar saat menghadiri gathering bersama SCG Indonesia yang mensosialisasikan program beasiswa Sharing The Dream dengan tagline Passion for Better. Program Corporate Social Responsibility (CSR) dalam bidang pendidikan yang diperuntukkan anak-anak Indonesia.

SCG (Siam Cement Group) salah satu perusahaan terkemuka di ASEAN dan berpusat di Thailand ini juga menyelenggarakan program beasiswa di beberapa negara ASEAN lainnya. Nantapong Chantrakul, Country Director SCG Indonesia menyatakan bahwa beasiswa penting bagi generasi muda. Dengan beasiswa, akan menumbuhkan semangat anak-anak untuk memperoleh peluang yang lebih besar dalam menjemput masa depan.

“Keadaan yang lebih baik, mulai dari kesejahteraan, karakter dan segala hal yang menyangkut upaya penjemputan masa depan, akan lebih mudah diraih jika kebutuhan pendidikan terpenuhi” Kata Nantapong.

SCG Indonesia sudah beroperasi sejak 2012 hingga 2017 yang memberikan beasiswa untuk tingkatan SMA. Baru 2018 ini dibuka untuk tingkatan perguruan tinggi.

Persyaratan untuk memperoleh beasiswa dari SCG Indonesia tidak rumit. Selain penentuan nilai dan rekomendasi sekolahan, syarat lainnya adalah calon penerima beasiswa diutamakan yang benar-benar dari keluarga tidak mampu berdasarkan hasil survei yang dilakukan SCG. Satu lagi, syarat utamanya yaitu harus piawai membuat essay dengan tulisan tangan.

Essay dengan tulisan tangan ini akan diperiksa oleh psikolog, untuk mengetahui karakter calon penerima beasiswa ini. Jadi, sangat menentukan sekali si calon ini dapat diterima atau tidaknya melalui sebuah essay yang dibuatnya. Bahkan untuk menerima beasiswa tingkat perguruan tinggi, essay dalam Bahasa Inggris yang harus dibuatnya.

Cerita Penerima Beasiswa

Sharing The Dream tak sekadar program CSR namun sustainability dari kegiatan ini terbukti, selama enam tahun ini sudah berjalan terus dan ada evaluasi. Dibuktikan dengan testimoni Setiawan Novaldi yang lebih akrab dipanggil Seti oleh rekan-rekannya. Seti mengemukakan bahwa sebagai alumnus SCG Sharing The Dream, sangat terfasilitasi dengan baik hingga lulus SMA.

“Setelah lulus SMA, saya pun mendapatkan lagi beasiswa dari SCG untuk pembiayaan kuliah saya di Teknik Sipil ITB. Sharing The Dream sangat fair terhadap pendaftar yang berkali-kali ikut serta, jika memang memenuhi syarat, pasti bisa mendapatkannya lagi. Tips nya, ikuti semua prosedur dan persyaratan dengan baik saja.” Seti menjelaskan.

Diamini oleh Novia Kardiyanti, Brand and Communication SCG Indonesia yang menjelaskan bahwa alumni Sharing The Dream dapat memperoleh beasiswa lebih dari satu kali selagi memenuhi persyaratan. Menurut Novia, untuk sementara wilayah Jawa dulu, ke depannya akan menyebar ke kota-kota lainnya.

Menurutnya, SCG tak hanya memberikan beasiswa tapi mendekatkan diri dengan para penerima beasiswa dengan mengunjungi langsung rumah para penerima untuk silaturahmi dengan keluarganya sambil survei tentang keadaan penerima beasiswa tersebut.

Tasya Kamila, dari kalangan selebriti Indonesia, ikut sharing pengalaman ketika menerima beasiswa untuk program pascasarjana di sebuah universitas di Amerika Serikat. Berbagi kiat juga soal beasiswa. Menurutnya, begitu banyak program beasiswa yang diselenggarakan pihak pemerintah maupun swasta. Jika rajin cari informasi dan percaya diri mengikuti programnya, mendapat beasiswa itu bukanlah hal yang mustahil.

“Setamatnya sarjana, sudah distop keluarga untuk segala biaya kuliah lanjutan. Orangtua saya sudah berkomitmen bahwa kewajibannya membiayai hanya hingga S1. Selebihnya saya harus provide sendiri. Maka dari itu, saya serius dan belajar keras dalam menjalani kuliah dan akhirnya mendapat beasiswa S2 dari hasil usaha saya sendiri.” Ujar Tasya.

Diskusi Kelompok

Di penghujung acara, seluruh peserta undangan mengikuti diskusi kelompok bersama rekan-rekan satu mejanya sambil menuliskan bahan untuk presentasi bagi masing-masing kelompok.

Diskusi Kelompok

Cukup menarik karena interaktif dan melibatkan semua yang hadir. Karena setiap meja jadi saling mengenal dan mendapatkan banyak insight saat berdiskusi bareng. Kami membahas betapa pentingnya peran komunitas lokal untuk mensosialisasikan informasi terkait program beasiswa yang diadakan oleh SCG Indonesia.

Setiap kelompok sama-sama berpikir dan memberi masukan.Setelah itu mempresentasikan di depan semua tamu undangan. Seru!

Semoga semakin banyak perusahaan yang ikut memberikan kontribusi untuk pendidikan di Indonesia melalui program beasiswa seperti yang dilakukan oleh SCG. Dan semakin banyak juga yang mengakses informasi terkait beasiswa ini.

Bagi yang tertarik untuk mendapat beasiswa ini, dapat mengaksesnya di fan page Facebook SCG Indonesia dan http://ancorafoundation.com/